Scroll Top

KIWinners Laksanakan Upacara Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 dengan Dihiasi dengan Pakaian Adat Indonesia

UpacaraHUTRI79-1

Memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-79, pada 17 Agustus 2024 PT Kawasan Industri Wijayakusuma bersama PT Putra Wijayakusuma Sakti melaksanakan upacara pengibaran bendera merah putih di halaman kantor PT KIW.

Mengusung tema “Nusantara Baru, Indonesia Maju”, upacara HUT Republik Indonesia ke-79 seluruh peserta serentak mengenakan pakaian adat, sehingga berbagai macam adat turut mewarnai lapangan upacara pada pagi itu.

Sugeng Riyanto selaku Direktur Operasional KIW bertindak sebagai pembina upacara didampingi oleh Riki Indrianto selaku Direktur Keuangan & MR dan Danang Agung Indarto selaku Direktur PWS.

Pelaksanaan upacara berjalan dengan khidmat. Momen yang rutin dirayakan oleh seluruh warga Indonesia di tanggal 17 Agustus ini menjadi momen yang sangat penting dan wajib dirayakan untuk mengingat perjuangan para Pahlawan dalam melawan penjajah dan berhasil mendapatkan kemerdekaan.

Berbicara tentang kemerdekaan, di akhir acara selepas upacara peringatan HUT RI ke-79, KIWinners juga merayakan keberhasilan masing-masing Divisi atas kejuaraan lomba peringatan HUT RI ke-79 yang diselenggarakan pada tanggal 9 Agustus 2024, serta sorak sorai bagi pemenang “best costume” dari seluruh peserta untuk pakaian adat paling unik dan menarik.

#PTKIW
#HUTRI79
#NusantaraBaruIndonesiaMaju
#kawasanindustriwijayakusuma
#thebestlocationforbetterinvestment

Related Posts