Di tengah situasi pandemi Covid-19, PT KIW (Persero) masih mampu mencetak angka positif pada kinerja keuangan di tahun 2021, sehingga memperoleh predikat “A” atau dikategorikan sebagai perusahaan yang “SEHAT”. Dibanding tahun sebelumnya, KIW mampu memperoleh laba yang meningkat signifikan melampaui RKAP 2021.
Adapun dalam kinerjanya, KIW tetap berpegang pada GCG, sehingga KIW memperoleh skor 83,6 di tahun 2021 atau dengan predikat “Baik”. Tentu dalam praktiknya, KIW selalu menerapkan budaya AKHLAK menjadi core values Perusahaan. Sebagai bentuk social responsibility, TJSL KIW telah menyalurkan dana sebesar Rp750juta untuk pendanaan UMKM, serta Rp300juta utk penyaluran sosial lingkungan. Hal ini tentu tak mematahkan semangat KIW untuk terus memberikan dampak yang positif terhadap masyarakat dan lingkungan sekitar.
Yang terpenting adalah dengan tetap mengedepankan service excellent yang berorientasi terhadap customers/tenant, sehingga akan tercipta lingkungan industri yang nyaman dengan infrastruktur memadai dan fasilitas yang lengkap. KIW akan terus memperkokoh SDM yang ada, sehingga dalam sinerginya melebarkan sayap bisnis KIW melalui PWS dan KITB yang menjadi mimpi Besar dapat terwujud dengan segala harapan dapat membawa Indonesia lebih baik.
RUPS Kinerja PT KIW (Persero) Tahun 2021 telah terselenggara dengan baik, di Hotel Sari Pasific, Jakarta pada 28 Juni 2022. Hadir PT Danareksa (Persero) selaku Pemegang Saham memimpin acara rapat, dihadiri pula oleh pemegang saham PT KIW; Kementerian BUMN, Pemprov Jateng, dan Pemkab Cilacap.
————————————————–
PT. KAWASAN INDUSTRI WIJAYAKUSUMA (PERSERO)
Jalan Semarang-Kendal Km 12, Semarang, Jawa Tengah
Call Center :
Marketing : 081211118022
WBS : 081211118021
Telp : (024) 8662156
Fax : (024) 8661476
Email : [email protected]
Website : www.kiw.co.id
.————————————————–
#thebestlocationforbetterinvestment
#kawasanindustriwijayakusuma
#kawasanindustri
#industrialestate
#wijayakusumaindustrialestate
#kementerianbumn
#bumnuntukIndonesia
#putrawijayakusumasakti
#KIWTanggapCorona
#BersamaLawanCorona
#IndonesiaBersatu
#BUMNatasiCorona
#likeforlikes