Scroll Top

Ramai Para Pencari Kerja di Job Fair KIW 2024

WhatsApp Image 2024-08-13 at 13.40.20

PT Kawasan Industri Wijayakusuma (KIW) dengan bangga mengumumkan kesuksesan pelaksanaan kegiatan JOB FAIR Tahun 2024 yang berlangsung pada tanggal 10 Agustus 2024. Acara ini bertujuan untuk membantu penyerapan tenaga kerja sebanyak mungkin serta memberikan kesempatan kepada tenant KIW untuk menemukan calon karyawan yang sesuai dengan kebutuhan mereka.

Pada hari pertama, acara ini mendapatkan sambutan yang sangat antusias, dengan hampir 1000 orang hadir. Para pencari kerja tampak bersemangat untuk memanfaatkan kesempatan ini dan berinteraksi langsung dengan perusahaan-perusahaan yang tergabung dalam tenant KIW.

Kegiatan ini terselenggara berkat kerjasama dan dukungan dari berbagai pihak. Panitia mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh pihak yang telah membantu sehingga acara ini dapat berlangsung dengan lancar. Ucapan terima kasih khusus disampaikan kepada para sponsor, yaitu Oronamin C, Wondr by BNI, Rumah Sakit Columbia Asia, dan Nexa, yang turut memberikan kontribusi besar dalam mendukung pelaksanaan JOB FAIR 2024 ini.

Berikut adalah beberapa highlight dari kegiatan hari pertama JOB FAIR KIW Tahun 2024, yang menunjukkan tingginya minat dan partisipasi dari para pencari kerja serta perusahaan peserta.

Dengan terlaksananya kegiatan ini, PT Kawasan Industri Wijayakusuma berharap dapat terus memberikan kontribusi nyata dalam mendukung pertumbuhan ekonomi melalui penyerapan tenaga kerja yang berkualitas dan relevan dengan kebutuhan industri.

————————————————–
PT KAWASAN INDUSTRI WIJAYAKUSUMA
Jalan Semarang-Kendal Km 12, Semarang, Jawa Tengah
Call Center :
Marketing : 081211118022
WBS : 081211118021
Telp : (024) 8662156
Fax : (024) 8661476
Email : [email protected]
Website : www.kiw.co.id
————————————————–

Related Posts